Cara Verifikasi, Unduh File, dan Cetak Berita Acara Data Peserta UN 2016

Sahabat Pendidikan, Ujian Nasional Tahun 2015/2016 untuk jenjang Dikdas dan Menengah tidak lama lagi akan dilaksanakan. Perlu kita ketahui bersama, Data Calon Peserta Ujian Nasional diambil langsung dari aplikasi dapodik. Informasi ini berdasarkan "juknis pendataan peserta UN 2016 Kemdikbud". Oleh karena itu saya melalui tulisan ini bermaksud berbagi informasi terbaru mengenai tugas dan tanggung jawab para sahabat operator sekolah khususnya yang menjadi pembaca setia di blog ini yaitu memverifikasi data peserta UN 2016. Pertama agar rekan-rekan memahami maksud saya silahkan Unduh Juknis Pendataan Peserta UN 2016 melalui link dibawah
Petunjuk Teknis Pendataan Calon Peserta UN 2016
Setelah juknis tersebut kita baca, selanjutnya pelajari cara verifikasi peserta UN lewat Dapodik melalui langkah-langkah dibawah ini
A. Verifikasi Data Peserta UN Operator SMP
  1. Masuk ke alamat web verifikasi data calon peserta UN 2015 dapodik di http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/
  2. Browser anda akan diarahkan ke halaman login manajemen operator dapodik, ketikkan username dan pasword aplikasi dapodik sekolah anda pada form yang tersedia.
  3. gambar cara verifikasi data peserta UN di dapodik

  4. Berikutnya pada halaman beranda akan muncul informasi pengguna, dan tiga menu utama. Klik "Calon Peserta UN" Kemudian akan muncul data peserta UN sekolah anda. Silahkan lakukan cek data peserta didik dimulai dari Nama, Jenis Kelamin, NISN, Tempat dan Tanggal Lahir, Agama, nama ayah, NPSN, Nomor peserta UN SD, Nomor seri SKHU dan Ijazah, NIS, dan NIK.
  5. Untuk perbaikan Nama, Tempat tanggal Lahir, Jenis kelamin, dan NISN, lakukan melalui Vervalpd. Sedangkan untuk data lainnya bisa diperbaiki melalui aplikasi dapodikdas.

  6. Selanjutnya Jika data tersebut sudah valid dalam artian sudah benar semua, klik tombol "pengaturan Nomor Kursi" untuk mengatur nomor urut rombel agar nanti file nya bisa diunduh

  7. Pilih Nomor Urut rombel, contoh untuk jumlah rombel sekolah saya ada 4, jadi saya urutkan berdasarkan kelas. dari 01-04. jika sudah dipilih jangan lupa klik tombol simpan agar perubahan berhasil, seperti penampakkan gambar dibawah


  8. Berikutnya mengunduh file UN format Dz, untuk diserahkan ke panita UN di Dinas Kabupaten/kota, klik tombol unduh peserta UN, klik Ya jika data sudah benar, jika belum klik tidak,
  9. Lampiran berikutnya adalah berita acara, serah terima pendaftaran calon peserta ujian nasional, silahkan anda Download dengan mengklik tombol "Unduh Berita Acara" kemudian di cetak untuk diserahkan ke panitia UN Dinas pendidikan kabupaten/kota.
gambar cara unduh file UN dan berita acara
Berikut gambar berita acara serah terima daftar calon peserta Ujian Nasional yang berhasil dicetak.
Untuk Verifikasi, Unduh File, dan Cetak Berita Acara Data Peserta UN 2016 jenjang Dikmen (operator SMA/SMK) bisa menuju alamat berikut: http://dapo.dikmen.kemdikbud.go.id/
Demikianlah informasi tentang Ujian Nasional (UN) 2015/2016 yang bisa saya sampaikan melalui tulisan singkat ini, Lebih dan kurang saya mohon maaf. Selanjutnya silahkan di download kisi-kisi UN 2015/2016 kemdikbud